@sematan.id

Sekarang ini transportasi berbasis aplikasi alias online lagi jadi tren. Ini dikarenakan menawarkan kepraktisan, kendaraan berbasis online ini juga ngasih harga yang cukup terjangkau. Makanya gak heran kalau penggemarnya pun banyak. Tapi, semakin lama tarif transportasi online ini semakin naik. Dan beberapa hari lau tarif transportasi online sudah naik lagi. Berikut tips untuk menghemat ketika naik transportasi online.

1. Selalu bandingkan harga terlebih dahulu

Pengguna biasanya sudah memiliki mitra transportasi online dengan berbagai pertimbangan. Jika kamu ingin memilih transportasi online yang tarifnya murah kamu bisa membandingkan harga tarifnya dengan cara bertanya kepada teman atau juga sekedar mencari di google. Cara yang sangat ampuh adalah kamu mencobanya satu persatu.

2. Hindari jam sibuk

Biasanya para penyelenggara transportasi online memberikan tarif tambahan yang naik beberapa kali lipat di saat-saat jam sibuk ini. Naiknya tarif dikarenakan jalanan yang macet pada saat jam sibuk sehingga memerlukan waktu tempuh yang lama dan memakan bahan bakar yang lebih banyak.

3. Manfaatkan kode voucher

Biasanya para pengguna tidak memekai kode voucher karena tarif transportasi online saja sudah cukup murah. Padahal, dengan menggunakan kode voucher kita bisa mendapatkan potongan yang lumayan sehingga lebih hemat.

4. Jalan sedikit

Dengan berjalan sedikit kita bisa menghemat tarif. Contohnya,  jika rutenya berlawanan arah sehingga harus memutar, kamu bisa menyebrang jalan terlebih dahulu. Cara ini bisa menghemat Rp5.000 sampai Rp10.000.

5. Pakai saldo

Cobalah menerapkan cashless khusus untuk naik transportasi online ini. Dengan mengisi saldo pada akun transporstasi online, kamu akan mendapatkan tarif yang lebih murah daripada menggunakan sistem pembayaran secara non tunai.

 

Dikutip dari: The Smarter Way
Dikutip oleh: Nurfadhilah, SMKN 1 Palasah